Anggota Koramil Batangan Bersama Warga Desa Sukoagung Perbaiki Bibir Jembatan Yang Longsor |
Beritapati.com - Batangan, (Jum'at, 10-02-2017) Anggota Koramil 15/Batangan jajaran Kodim Pati melaksanakan giat kerja bakti memperbaiki tanah longsor di bibir jembatan dukuh legok Desa Sukoagung kecamatan batangan akibat tergerus air yang sangat deras sehingga tidak mampu menahan dan mengakibatkan tanah di bibir jembatan longsor.
Dalam beberapa bulan ini intensitas hujan memang cukup tinggi di wilayah Kecamatan batangan, sehingga kerawanan kerawanan sering dikhawatirkan oleh masyarakat kecamatan batangan berupa banjir dan jebolnya tanggul. Jembatan dukuh legok tersebut merupakan jembatan penghubung dari desa sukoagung menuju ke desa Bulumulyo.
Danramil 15/Batangan Kapten Inf M. Sopi'i memerintahkan Babinsanya Serda Darto untuk berkoordinasi dengan dengan kepala desa dan perangkatnya untuk melaksanakan kerja bakti dengan menimbun karung yang berisikan tanah wadas untuk di tata di bibir jembatan dan di harapkan agar akses jalan jembatan penghubung antara desa sukoagung dan desa bulumulyo bisa lancar kembali.
Kegiatan kerja bakti tersebut terdiri dari anggota Koramil 15/Batangan serta warga dukuh legok desa Sukoagung dan Masyarakat terlihat sangat antusias sekali karena dibantu oleh aparat TNI khususnya koramil 15/Batangan. Mereka saling bahu membahu memasukkan tanah wadas ke dalam sak karung dan mengangkat untuk ditata dibibir jembatan, Seberat apapun kerja bakti ini harus diselesaikan, karena jembatan ini merupakan penghubung antar desa dan berkat kerjasama antara warga dan anggota TNI ini maka dapat terselesaikan dengan baik.
Ucapan terima kasih disampaikan oleh bapak Suyadi selaku kepala desa sukoagung, "semoga kegiatan ini membawa manfaat dan merupakan ibadah untuk diri kita, dan smoga juga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat desa sukoagung serta untuk menumbuhkan tali silaturahmi". (Beritapati.com/ Pendim)