Welah, romantis banget tempat wisata yang sudah dilengkapi hotel resort dan spa di kampung sampireun yang terletak di tenggara bandung ini. Begitu Pengunjung menginjakkan kaki langsung disambut dengan minuman penghangat selamat datang berupa bajigur alias bandrek, lengkap dengan cemilan rangginang dn ranggining oleh petugas yang mengenakan busana khas tradisional sunda lengkap dengan senyum yang aduhai.
Setelah ritual penyambutan di lobi selesai, para tamu biasanya langsung akan di antar menuju tempat yang sudah di pesan diseberang danau dengan menggunakan semacam kano, Suasana tempat wisata di garut ini akan tampak semakin romantis bila waktu bertepatan dengan munculnya rembulan yang sinar lembutnya memantul ikut menari diatas riak air danau yang diterpa kano yang dikayuh petugas.
Tampak bungalow resort dan semacamnya yang interiornya di buat menggunakan bahan dari batang pohon kelapa menambah suana romantis dan natural makin kental terasa dan menginspirasi buat mengutarakan romantisme dalam hati. Karena alamnyapun sangat mendukug dengan suara gemericik air bersimponi dengan suara gesekan daun bambu diantara pepohonan yang terlihat asri di area wisata yang berdekatan dengan situ bagendit garut tersebut
Cara Ke kampung Sampireun Garut Jawa Barat
Yeaach, ini asyik dan sangat aseeek baunget..Karena lokasinya juga mudah dijangkau hanya membutuhan waktu sekitar 1,5 jam dari pusat kota bandung, atau sekitar 4,5 jam dari ibu kota jakarta. Tempat wisata romantis kampung sampireun garut ini berada di Jl. raya samarang kamojang, Kp. sukakarya, desa ciparay, kec. samarang, garut jawa barat.
Bagi yang dari jakarta dan ingin menggunakan kendaraan umum bisa naik bis melalu kampung rambutan atau lebak bulus menuju terminal guntur garut, ongkos sekitar 30 ribuan. Kemudian nyambung angkutaan desa kearah sukakarya dengan ongkos sekitar 4000 kemudian turun persis didepan gapura kampung sampireun.
Kalau dari bandung bisa melalui cicaheum bandung atau leuwi Panjang onkos sekitar 20 ribu turun di guntur garut kemudian nyambung angkutan desa rute seperti diatas
Fasilitas yang dimiliki Kampung Sampireun Garut Jawa Barat
Taman Sari Royal Heritage Spa
* Bale putri Amanti
* Warung Kopi
* Kiara Payung Meeting Room
* Alun - alun Pasir Angin
* Seruling Bambu Restaurant
* Kolam Renang untuk anak-anak
* Spring Pool with Fishes beatifull begitu Banyak
* Sport Center (Volly Ball, Futsal)
* Akses Internet
* Layanan binatu
* Canoe setiap kamar (Perahu) & Raft
* Plaza Lobby untuk entertaint pintu Out
* Sanghiyang Dayu Taman
* TV
* Bale bengong
* Fishing Pond
* Anak-anak bermain
* Waterfall "Curug Geulis"
Sudah Tersedia Reservasi Online Kampung Sampireun DISINI
Tips
Tempat wisata romantis di garut ini juga sering dkunjungi turis mancanegara, kalau anda merencanakan liburan untuk berhoneymoon atau sekedar bernostalgia di kampung sampireun, pastikan anda sudah dapat tempat, dan pesan dari jauh hari akan lebih baik.